Apakah admin bengkel akan digantikan oleh mesin atau robot?

Juni 19, 2022 ・0 comments

 

admin-bengkel-cantik
 

    Admin bengkel adalah profesi atau pekerjaan yang mencatat administrasi perbengkelan mulai dari pendaftaran servis hingga membuat laporan harian maupun bulanan. Peran admin bengkel sangat penting karena dia yang secara langsung dan paling pertama bertemu dengan konsumen yang datang, hal ini membuat para pemilik usaha ketika mencari karyawan dilowongan pekerjaan daring dengan spesifik menyebutkan calon karyawannya harus fasih dalam berkomunikasi dan harus good looking.

    Dengan fasih berkomunikasi dan dengan bantuan good lookingnya admin bengkel diharapkan dapat membuat konsumen banyak melakukan pembelian paket servis maupun spare part, tentunya juga harus menjaga agar konsumen lama maupun baru tetap melakukan repeat order. 

    


Lalu apa yang terjadi jika peran admin bengkel digantikan oleh mesin cerdas?

    Seperti yang kita ketahui beberapa bidang pekerjaan sudah tergantikan oleh mesin cerdas dan sudah terbukti dapat menekan biaya operasional serta mengurangi kesalahan pekerjaan yang disebabkan karena human error, mesin cerdas/robot dengan bantuan Artificaial Intelligence juga membuat dunia industri sangat kompetitif pasalnya robot tersebut dapat dengan mudah, cepat, dan tepat menyelesaikan pekerjaan dengan biaya sangat murah.

teknologi-dan-pekerjaan

    Terus apakah mesin cerdas/robot perlu diterpakan pada usaha skala menengah ke bawah seperti bengkel umum? Jawabannya adalah iya, sekarang banyak aplikasi/mesin cerdas yang dengan mudah dapat memenej/mengatur administrasi perbengkelan secara realtime dan sangat mudah.

    Tetapi balik lagi kemasing-masing individu, kalau menurut admin (penulis) peran admin bengkel masih sangat dibutuhkan karena usaha bengkel membutuhkan komunikasi yang hangat untuk menjaga konsumen lama dan menarik konsumen baru, tetapi  akan jauh lebih menguntungkan jika admin tersebut dapat memanfaatkan mesin cerdas/aplikasi tersebut.

Bagaimana menurut kamu?

Baca juga:  Ingin usaha bengkel,  berikut poin-poin yang harus diperhatikan serta estimasi biaya dan keuntungannya

Posting Komentar

If you can't commemt, try using Chrome instead.