Gara-gara telat ganti oli, motor habis jutaan rupiah untuk sekali perbaikan

Juli 20, 2022 ・0 comments

akibat telat ganti oli

         Jangan sampai kamu habis jutaan rupiah gara-gara kamu menyepelakan waktu ganti oli mesin untuk sepeda motor kamu, oli mesin sepeda motor sangat lah penting karena fungsinya sebagai pelumas dari komponen-komponen mesin agar tidak terjadi keausan.

    Salah satu akibat jika kita telat mengganti oli mesin sepeda motor adalah piston meleleh/hancur, seker bengkok dan yang paling parah dapat menyebabkan keretakan pada bak mesin motor kamu, jika kompenen tersebut terjadi kerusakan yang parah, maka kamu harus siap-siap budget sekitar Rp1,500,000 untuk pembelian komponen dan jasa pemasangannya.

    Yang pernah merasakan kejadian ini adalah Kurniawan salah satu konsumen di bengkel admin sendiri, dia mengaku motornya baik-baik saja eh ketika mau dipakai ternyata mesinnya gak bisa hidup, akhirnya si konsumen ini datang ke bengkel dan menyampaikan keluhannya, ketika admin diagnosa ternyata kompresinya bocor dan penyebabnya adalah kehabisan oli mesin, motor ini setiap hari dipakai untuk menempuh jarak sejauh 20 km.

    Konsumen ini mengaku terakhir mengganti oli mesin sepeda motornya adalah 8 bulan yang lalu dan ini sangat tidak dianjurkan, hanya karena sayang/eman-eman uang Rp50,000 malah rugi jutaan rupiah, akhirnya dia harus membeli piston baru, stang seker baru, blok silinder mesin baru, dan jasa pemasangannya atau bongkar mesin pun sangat mahal dibandingkan dengan servis biasa, oh iya ganti oli mesin itu sangat murah jika kamu sudah meraskan manfaat penggunaan dari sepeda motor yang kamu kendarai, hanya Rp50,000 setiap 2-4 bulan sekali tergantung dari pemakaiannya, jika kamu sering berpergian maka dianjurkan ganti oli setiap 2000 km, jika pemakaiannya jarang kamu cukup mengganti oli mesin setiap 4 bulan sekali.

    Manfaat jika kamu rutin dan teratur ganti oli mesin sepeda motor adalah kamu akan terhindar dari pembengkakan pengeluaran biaya yang cukup besar, mesin menjadi awet dan bersih, karena selain melumasi komponen mesin, oli juga berfungsi sebagai pembersih, jika kamu sering telat ganti oli maka kondisi didalam mesin sepeda motor kamu akan hitam banyak kerak seperti yang di tunjukan pada gambar diatas.

Semoga artikel tentang "Gara-gara telat ganti oli, motor habis jutaan rupiah untuk sekali perbaikan" bermanfaat.

Baca juga: Motor mogok di jalan, jangan panik mungkin ini solusinya?


Posting Komentar

If you can't commemt, try using Chrome instead.